https://www.facebook.com/tr?id={ 5028187070607316}&ev={standard-event}
Perawatan Kulit

Tips Jitu cara merawat kulit kering Yang Wajib Kalian Tau

Kecantikanid.com – Kulit yang tampak kering, kusam, serta kasar tentunya dapat sangat menggangu penampilan dan mengurangi rasa percaya diri. Oleh karena itu kami akan memberikan beberapa cara merawat kulit kering yang dapat kalian coba lakukan. Dengan itu, kulit sehat dan terlihat lembut juga dapat segera kalian miliki.

Tanda pecah-pecah serta mudah terkelupas adalah beberapa gejala yang terjadi akibat kulit kering. Hal seperti ini dapat terjadi di karenakan oleh terkena paparan matahari, mandi terlalu lama, sampai menggunakan produk perawatan kulit yang salah. Bahkan tidak hanya itu, kulit kering dapat berujung kepada penyakit berupa eksem maupun psoriasis.

cara merawat kulit kering

Terlepas dari banyaknya penyebab kulit kering, berikut adalah beberapa cara yang dapat kalianĀ  coba untuk mengatasinya.

Gunakan Sabun Berbahan Lembut

Bila kalian ada yang mengalami kulit kering, maka ada baiknya untuk menghindari penggunaan sabun atau produk perawatan kulit yang berbahan keras, seperti alkohol dan parfum. Hal ini berbahaya karena kandungan kimia yang terdapat pada produk tersebut, dapat mengakibatkan kulit menjadi iritasi dan kering. Maka pilihlah produk kecantikan maupun sabun yang lembut dan berbahan dasar minyak.

Hindari Mandi Terlalu Lama menggunakan Air Hangat.

Mandi menggunakan air hangat ternyata memiliki khasiat yang baik untuk tubuh. Tetapi air hangat juga dapat menjadi penyebab hilangnya minyak alami yang berfungsi sebagai pelembab pada kulit. Oleh karena itu, kalian harus mengurangi waktu kalian untuk mandi air hangat menjadi 5 sampai 10 menit saja.

Baca juga : 3 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Yang Sering di Anggap Remeh

Ketika selesai mandi, hindari menggosok handuk terlalu keras pada bagian tubuh, karena dapat mengakibatkan kulit menjadi semangkin kering dan iritasi.

Lindungi Kulit Dari Hawa Dingin Sebagai Cara Merawat Kulit Kering

hawa yang dingin ternyata diketahui dapat mengurangi kelembaban pada kulit yang dapat mengakibatkan kulit menjadi kering. Oleh karena itu, ada baiknya bagi kalian untuk melindungi tubuh kalian dari hawa dingin dengan menggunakan pakaian tertutup serta gunakanlah pelembab pada kulit. Apabila perlu, kalian dapat memakai humidfier untuk menjaga kondisi udara agar tetap lembab dan tidak memperparah kulit kering.

Lakukan Perawatan Pada Malam Hari

Perawatan kulit tidak hanya dilakukan pada siang hari saja. Tetapi juga dapat dilakukan pada malam hari sebelum kalian tidur. Untuk perawatan kulit pada wajah, kalian dapat menggunakan makeup remover untuk menghilangkan kotoran dan sisa makeup. Selanjutnya, kalian dapat membersihkan wajah menggunakan sabun yang berbahan lembut. Setelah wajah kalian bersih maka ada baiknya untuk menggunakan krim malam untuk menjaga agar kulit tetap lembab keesokan harinya.

Gunakan Tabir Surya Dan Pelembab

Bagi kalian yang bermasalah dengan kulit kering, ada baiknya kalian menggunakan pelembab untuk menjaga kelembaban kulit. Sebisa mungkin untuk menggunakan pelembab yang memiliki kandungan ceramide yang dapat meredakan kulit kering agar tetap terlihat lembut dan kenyal. Pelembab yang memiliki kandungan lanolin serta petroleum jelly juga terbukti dapat menjaga kulit agar tetap lembut.
Kalian tidak hanya dapat menggunakan pelembab, ternyata mengoleskan tabir surya juga dapat di jadikan sebagai cara merawat kulit kering. Karena kandungan SPF yang terkandung di dalam tabir surya juga terbukti ampuh untuk menjaga kulit agar tetap lembab.

Nutrisi Kulit Dari Dalam

Nutrisi sangat penting untuk menjaga kelembaban pada kulit, oleh karena itu kalian harus rutin mengkonsumsi makanan yang mengandung antioksidan dan asam lemak omega-3. Makanan yang banyak mengandung antioksidan adalah wortel, tomat, kacang polong, serta blueberry di ketahui dapat mengurangi dampak kerusakan sel kulit akibat racun dan dapat merangsang pembentukan sel kulit baru. Makanan yang kaya akan lemak omega-3 seperti banyak jenis ikan yang di antaranya adalah ikan salmon dapat membantu menjadikan kulit lebih cerah.

Cara Merawat Kulit Kering Dengan Melakukan Eksfoliasi

Cara merawat kulit kering yang terakhir adalah dengan melakukan eksfoliasi. Eksfoliasi sendiri bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati pada tubuh. Dengan melakukan eksfoliasi akan dapat memudahkan peresapan pelembab yang di aplikasikan pada kulit.
Ada baiknya untuk melakukan eksfoliasi sebanyak 1 kali seminggu, karena jika terlalu sering melakukannya dapat menyebabkan kulit menjadi iritasi. Pada saat melakukan eksfoliasi, hindari pemakaian scrub yang memiliki bulir yang kasar. Cobalah untuk menggunakan scrub yang memiliki kandungan enzim papain, Karena bahan tersebut lebih aman dan efektif untuk mengangkat sel kulit mati.

Baca juga : Ini Cara Eksfoliasi Kulit Wajah Berminyak dan Mudah Berjerawat

Selain beberapa cara merawat kulit kering yang sudah disebutkan di atas, tetap memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh juga dapat membantu untuk menjaga agar kulit tetap sehat dan lembab. dengan tetap melakukan itu dapat dipastikan bahwa kalian akan terhindar dari dehidrasi maupun kulit kering.

Jika masalah tetap ada walaupun kalian sudah menerapkan cara merawat kulit kering, maka ada baiknya untuk segera konsultasikan ke dokter. Sebab kulit yang kering ternyata juga dapat menjadi tanda penyakit yg bersifat serius dan memerlukan pemeriksaan oleh dokter.

Editor : Khairun Nisa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Translate Ā»